Inforohil.com, Pujud – Bersama pihak Puskesmas, Kapolsek Pujud AKP Nur Rahim SIK tinjau kegiatan vaksinasi di perkebunan.
Kali ini di kantor perkebunan PT Karya Abadi Sama Sejati (KASS) Kepenghuluan Pujud Utara Kecamatan Pujud Kabupaten Rokan Hilir, Jumat (12/11/2021) pagi.
Pada kesempatan itu juga turut hadir Camat Pujud diwakili Kasi Pemerintahan Rohiman S.Sos, Kepala Puskesmas Pujud dr Saminah Matondang, Manager PT KASS, para Nakes dan karyawan serta masyarakat sekitar perusahaan.
Kepada awak media, Kapolres Rohil AKBP Nurhadi Ismanto SH SIK melalui Kapolsek Pujud AKP Nur Rahim SIK mengatakan, kegiatan vaksinasi di wilayah hukum Polsek Pujud terus digesa.
“Termasuk dengan cara jemput bola, bekerjasama dengan pihak perusahaan untuk mengakomodir karyawan dan masyarakat sekitar,” ungkap Kapolsek yang akrab disapa Baim tersebut.
Vaksinasi itu, lanjut Baim, dilakukan untuk pembentukan Herd Imunity guna mencegah penularan covid-19 terhadap masyarakat.
Hal itu juga dilakukan sebagai bentuk kepedulian pemerintah kepada masyarakat sehingga pandemi covid-19 secara nasional khususnya di Kabupaten Rokan Hilir segera berakhir.
“Meski begitu, masyarakat tetap mematuhi protokol kesehatan, jangan sampai kendor,” pungkasnya. (iloeng)










