Inforohil.com, Kubu – Tingginya curah hujan belakangan ini di wilayah Kabupaten Rokan Hilir khususnya di kecamatan Kubu membuat beberapa ruas jalan mengalami kerusakan. Salah satunya di Kepenghuluan Teluk Piyai.
Sehingga dengan kondisi jalan yang rusak itu, warga Teluk Piyai bersama Babinsa Koramil 04/Kubu melaksanakan Gotong Royong (Goro), Sabtu (21/12/2019).
Danramil 04/Kubu Kapten Inf Alfarisi kepada inforohil.com mengatakan giat itu dilaksanakan bertujuan untuk melancarkan aktivitas masyarakat sehari-hari dan anak-anak sekolah yang kesulitan melintas di jalan yang rusak tersebut.
“Musim penghujan ini, banyak jalan yang rusak, becek dan berlumpur. Dan untuk mengantisipasi itu, perlu dilakukan gotong royong agar aktivitas warga kembali normal,” kata Alfarisi.
Diterangkan Danramil lagi, jalan yang rusak tersebut ditimbun dengan menggunakan batu kerikil atau Sirtu (Pasir batu) agar jalan yang berlubang dan berlumpur dapat dengan mudah dilalui pengendara.
Danramil juga menambahkan bahwa giat Goro itu sangat didukung masyarakat, ditambah lagi dengan hadirnya Babinsa ditengah masyarakat dan ikut serta memberi semangat.
“Dengan begitu, kegiatan Goro itu memberi semangat warga yang melaksanakan Goro,” ujarnya.
Kehadiran Babinsa, lanjut Alfarisi lagi, juga bertujuan untuk mempererat hubungan silaturrahmi TNI AD terhadap masyarakat.
“Selain itu juga untuk menciptakan kemanunggalan TNI-Rakyat sehingga, TNI dengan rakyat tidak ada lagi jarak, dan benar-benar dapat bersatu guna kepentingan bersama,” tukasnya. (iloeng)
Jangan Lupa Tinggalkan Komentar dan Share Artikel Ini. Tks