Inforohil.com, Bagan Siapiapi – Seorang pemuda pengangguran, RS (21) warga Bagan Siapiapi, tepatnya Jl. Bulan Kelurahan Bagan Hulu Kecamatan Bangko, Rokan Hilir (Rohil) akhirnya tak berdaya ditangkap Polisi dengan bantuan warga usai menjambret dab diteriaki korban.
Beruntung, satu pelaku lainnya, Sup, berhasil kabur dan membawa hasil rampasan berupa Handphone Oppo A37.
Berdasarkan data yang dirangkum dari Mapolres Rohil pada Selasa (2/1), menyebutkan bahwa kejadian itu menimpa seorang wanita remaja, Tengku Syarifah Windy Kartika (18) warga Jl. Siak Kel. Bagan Timur.
Kejadian itu bermula pada Senin (1/1) malam, sekira pukul 22.00 wib. Yang mana, pada saat itu korban keluar dari rumah menuju sebuah Cafe di Jl merdeka hendak membeli makanan dengan menggunakan sepeda motor. Dan pada saat perjalanan pulang tepatnya didepan SDN 004 Jl. Siak Kel. Bagan Timur, tiba-tiba datang dari arah belakang dengan menggunakan sepeda motor dua orang sambil berboncengan mendekati korban dan langsung merampas Handphone korban.
Dan seketika itu juga korban berteriak “Jambret” sehingga warga sekitar Jl. Siak mendengar teriakan korban langsung dan langsung turun ke jalan untuk menghadang Pelaku. Hingga akhirnya, kedua pelaku merasa terpojok dan langsung melarikan diri ke belakang Rumah Warga, namun salah satu pelaku RS dapat diamankan warga dengan Bantuan Anggota Opsnal Polsek Bangko yang seketika itu dihubungi oleh warga setempat.
Seorang pelaku Lainnya yang diketahui Bernama Supra dapat melarikan diri dengan membawa hasil jambret berupa Handphone OPPO A37 dan sampai warga masih berupaya melakukan pengejaran.
Kapolres Rohil AKBP Sigit Adiwuryanto SIK MH yang dikonfirmasi melalui Paur Humas Aiptu Yusran Pangeran Cherry SH membenarkan kejadian tersebut. “Ya, dan selanjutnya pelaku, RS dibawa ke Mapolsek Bangko beserta 1 (satu) unit Sepeda Motor yang digunakan pelaku untuk menjambret untuk proses sidik,” pungkas Cherry. (iloeng)
Jangan Lupa Tinggalkan Komentar dan Share Artikel Ini. Tks