Inforohil.com, Bagan Batu – Rumah Sakit Ibunda memperingati hari jadi (anniversary) ke-6 yang digelar di pelataran parkir RS Ibunda, KM 4, Kelurahan Bahtera Makmur Kota, Kecamatan Bagan Sinembah, Kabupaten Rokan Hilir, Minggu (25/1/2026). Kegiatan berlangsung khidmat dan penuh kebersamaan, dihadiri jajaran manajemen, tenaga medis, staf, tokoh masyarakat, serta undangan lainnya.
Dalam rangkaian acara tersebut, CEO RS Ibunda dr. Herdianto didampingi istri dr. Sri Wahyuni menyerahkan sejumlah penghargaan kepada dokter spesialis, dokter dengan masa pengabdian terlama, serta staf terbaik RS Ibunda. Selain itu, manajemen juga memberikan reward khusus berupa Ibadah umrah kepada Irwan dan Rina, pasangan suami istri yang sama-sama bekerja sebagai staf RS Ibunda, sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi dan loyalitas mereka.
Tidak hanya bagi internal rumah sakit, RS Ibunda juga memberikan hadiah umrah kepada satu orang tokoh masyarakat setempat, Sugito, yang dikenal memiliki dedikasi besar di lingkungan masyarakat Bahtera Makmur Kota. Dalam sambutannya, dr. Herdianto menyampaikan bahwa rezeki yang dimiliki merupakan titipan dari Allah SWT dan di dalamnya terdapat hak orang lain yang harus disalurkan.
“Ini bukti bahwa harta itu hanya titipan. Ketika Allah menitipkan rezeki kepada kita, itu karena Allah percaya. Dan ketika kepercayaan itu dijaga, insyaallah, Allah akan menambahkannya lagi. Mudah-mudahan ke depan RS Ibunda bisa lebih baik dan membawa keberkahan bagi masyarakat,” ujar dr. Herdianto.
Ia juga menjelaskan bahwa pemberangkatan umrah merupakan panggilan dari Allah SWT. Pada tahun 2026 ini, RS Ibunda memberangkatkan tiga orang, terdiri dari dua staf dan satu masyarakat sekitar. Sementara pada tahun sebelumnya, RS Ibunda juga telah memberangkatkan tiga orang jamaah umrah, yakni satu staf dan dua masyarakat setempat
.
Pada kesempatan yang sama, dr. Herdianto didampingi istri, kedua orang tua, serta pejabat RS Ibunda menyerahkan santunan kepada anak-anak yatim dari Panti Asuhan Al Ikhlas Darusalam Bagan Batu. Kegiatan ini menjadi wujud komitmen RS Ibunda untuk terus berbagi dan hadir memberikan manfaat sosial bagi masyarakat di sekitarnya. ***









