• Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Kode Perilaku Perusahaan Pers
  • Disclaimer
  • Privacy Policy
  • Kontak
INFOROHIL.COM
  • Home
  • Nasional
  • Riau
  • Pemerintah
  • Politik
  • Hukrim
  • Lingkungan
  • Peristiwa
  • Opini
No Result
View All Result
  • Home
  • Nasional
  • Riau
  • Pemerintah
  • Politik
  • Hukrim
  • Lingkungan
  • Peristiwa
  • Opini
No Result
View All Result
INFOROHIL.COM
No Result
View All Result
Home DPRD

Wakil Ketua DPRD Rohil Minta Perhatikan Sektor Pertanian

25 Maret 2024
0
SHARES
0
VIEWS
Share on FacebookShare on TwitterShare on Whatsapp

Inforohil.com, Bagansiapiapi – Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Rokan Hilir (Rohil) Basiran Nur Efendi SE MIP menilai keberadaan lahan pertanian di Rohil masih menjanjikan untuk terus dikembangkan ke depannya.

Sehingga diharapkan Rohil bisa menjadi salah satu sentra pertanian yang ada di Provinsi Riau. Untuk itu dirinya mendorong Pemerintah Kabupaten Rohil dapat terus mengembangkan sektor pertanian yang ada pada saat ini.

“Diharapkan pemkab Rohil mendorong peran para petani khususnya, agar pertanian yang ada di Rohil tetap bertahan dan mudah-mudahan bisa terus dikembangkan,” kata Basiran.

Ia menerangkan saat ini memang telah terjadi fenomena di berbagai daerah, dimana terjadi alih fungsi lahan yang cukup besar. Karena masyarakat lebih memilih untuk menanami komoditasi lain terutama jenis kelapa sawit dibandingkan padi.

Padahal, jika dibandingkan untuk penghasilan yang diperoleh dari luasan lahan yang sama, itu terdapat perbedaan penghasilan yang lebih besar. Diyakini produksi padi lebih menjanjikan penghasilannya. Namun, di sisi lain para petani juga dihadapkan dengan kesulitan dalam pengelolaan lahan seperti menghadapi hama, perawatan tanaman padi dan berbagai masalah lainnya.

“Karena itu para petani perlu mendapatkan dukungan secara serius dan berkelanjutan,” katanya. Bantuan yang diharapkan terangnya bisa seperti pupuk, pengendalian hama, selain itu sarana prasarana untuk pertanian, irigasi serta akses yang baik di lingkungan pertanian.

Ia mendorong Pemkab Rohil agar bisa memberikan perhatian terhadap sektor pertanian. Jangan ada terkesan petani dibiarkan untuk berkembang sendiri, karena jika pertanian tersebut sudah menghadapi masalah seperti kesulitan dalam pengendalian hama bisa berakibat pada terhentinya aktivitas pertanian maupun terjadinya alih fungsi lahan secara massal.

“Kami mendorong agar hal ini diperhatikan, agar Rohil bisa menjadi sentra pertanian di sisi lain petaninya juga mengalami peningkatan kesejahteraan,” katanya.

ShareTweetSend
Previous Post

Diduga Sekda Rohil Dijebak Untuk Diperas, Bupati: Sudah Dilaporkan ke Tim Siber Polda

Next Post

Konservasi Gajah PHR Mendunia, Raih Green World Environment Awards 2024 di Brasil

Next Post

Konservasi Gajah PHR Mendunia, Raih Green World Environment Awards 2024 di Brasil

Kabar Terbaru

Arjuna Sitepu: Ada Skema Sistematis Menggiring Opini Publik untuk Menjatuhkan Bupati Rokan Hilir

27 Januari 2026

KUD Tunas Baru Gelar Rapat Anggota Tahunan Tahun Buku 2025

26 Januari 2026

Polres Rohil Bongkar Jaringan Narkotika Internasional, Sita 3,98 Kg Sabu, Ribuan Ekstasi dan Happy Five

26 Januari 2026

Anniversary ke-6, CEO RS Ibunda Hadiahkan Umrah untuk Staf

25 Januari 2026

Bupati Bistaman Buka Sosialisasi Sekolah Garuda dan Siapkan Lahan 25 Hektar

24 Januari 2026

Warga Nuansa dan PT SIA Kompak Perbaiki Jalan Rusak

22 Januari 2026
INFOROHIL.COM

Copyright ©2021 InfoRohil.com. Developed with 💙 by webee

  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Kode Perilaku Perusahaan Pers
  • Disclaimer
  • Privacy Policy
  • Kontak

Follow Us

No Result
View All Result
  • Home
  • Nasional
  • Riau
  • Pemerintah
  • Politik
  • Hukrim
  • Lingkungan
  • Peristiwa
  • Opini

Copyright ©2021 InfoRohil.com. Developed with 💙 by webee