Inforohil.com, Bagan Batu – Dalam rangka menjelang datangnya bulan suci Ramadhan 1443 H ini Koramil 03/Bgs Kodim 0321/Rohil ikut berbagi dengan menyerahkan bantuan sembako kepada para kaum duafa.
Dimana, kegiatan sosial yang dilaksanakan pada Jumat (1/4/2022) dipimpin langsung oleh Danramil 03/Bgs, Kapten Inf M Manurung.
Pemberian bantuan itu dimaksudkan untuk membantu meringankan beban hidup para kaum duafa untuk menjelang bulan suci Ramadhan yang penuh berkah, rahmat dan magfirah.
“Untuk ikut meringankan beban hidup warga kita, khususnya para kaum duafa yang ada di wilayah Koramil 03/Bgs ini, maka pada hari ini kita memberikan bantuan sembako untuk persiapan puasa,” kata Dandim 0321/Rohil, Letkol Inf Muhammad Erfani SH MTr (Han) melalui Danramil 03/Bgs, Kapten Inf M Manurung.
Danramil juga berharap, pemberian bantuan berupa paket sembako itu dapat bermanfaat bagi warga binaannya dalam menjalankan ibadah puasa.
“Mudah-mudahan yatim-piatu dan kaum duafa di wilayah teritorial Koramil 03/Bgs dapat turut berbahagia dan bergembira saat puasa nanti. Semoga acara itu menjadi berkah bagi kita semua,” harap Kapten Inf M Manurung. (iloeng*)