![]() |
Tim Sumber bersama dewan guru dan murid SD Al Mawaddah saat penyerahan beasiswa. |
Inforohil.com, Bagan Batu – Sebanyak lebih kurang 60 siswa-siswi berprestasi dari keluarga kurang mampu di 14 sekolah mulai dari tingkat dasar (SD) sampai tingkat atas (SMA), diberikan bantuan beasiswa oleh Solidaritas Umat Berbagi (Sumber) sebagai penggagasnya.
Pembagian beasiswa dimulai pada Selasa (12/3) hingga 3 hari kedepan. Pada hari ini, baru 2 sekolahan yang disalurkan diantaranya SMP Pembangunan dan SD Al Mawaddah Bagan Batu.
Koordinator Sumber, Suherman M.ks yang dikonfirmasi Inforohil.com mengatakan bahwa program itu dinamakan ‘Gerakan Beasiswa Serentak’. Dimana, pada kesempatan sebelumnya saat menyakurkan beasiswa, hanya beberapa siswa-siswi saja yang diberikan beasiswa. Namun pada kali ini, serentak secara bergiliran dalam waktu yang tidak lama, beasiswa tersebut disalurkan.
Dan dana yang terkumpul untuk disalurkan bekisar Rp 13 juta. 5 juta Rupiah bersumber dari panitia Tabligh Akbar Ustad Abdul Somad yang pada saat malam itu dilakukan infak berjalan.
“Sisanya, kami lakukan penggalangan dana dari para donatur, target Sebenarnya sih 14 jutaan, tapi baru 12 jutaan dana yang ada dan ditambah dari dana di rekening Sumber ada 1 jutaan lebih,” kata Suherman.
Dijelaskan Suherman, sebelum dilakukan penggalangan dana, timnya terlebih dahulu melakukan survey ke sekolah-sekolah yang ada di kecamatan Bagan Sinembah dan Bagan Sinembah Raya sekitarnya. Sedikitnya, ada 60 siswa-siswi dari 14 sekolah yang layak mendapatkan beasiswa.
“Hampir rata-rata, uang sekolah atau SPP yang menunggak, bahkan ada yang sampai 5 hingga 6 bulan belum dibayarkan,” jelasnya.
Seperti salah satu siswi kelas X SMAN 3 Bagan Sinembah Raya, Risma Wati yang berprestasi dibidang olahraga Bola Voli hingga kerap mendapatkan penghargaan dan piala sampai tingkat Provinsi.
Tim Sumber saat memberikan bantuan berupa sembako kepada keluarga Risma Wati beberapa waktu lalu. |
Masih kata Suherman, Risma Wati merupakan anak yatim yang tinggal bersama ibunya di Kepenghuluan Bagan Sinembah, Kecamatan Bagan Sinembah Raya. Ibunya sendiri hanya bekerja sebagai pengutip berondolan di sawit milik warga. Terkadang, Risma juga turut membantu ibunya mencari berondolan.
“Untuk itu, Sumber hadir meringankan beban mereka, khususnya meringankan biaya sekolah mereka yang sempat tertunggak, dan insya allah hari Kamis kami sudah menyalurkan beasiswa untuk siswa-siswi di SMAN 3,” kata Herman.
Tak lupa, Suherman juga mengucapkan terimakasih kepada warga masyarakat Bagan Batu yang menginfakan dana ketika Tabligh Akbar Ustad Abdul Somad beberapa waktu lalu yang digagas oleh Komunitas Bagan Batu Hijrah.
“Juga kami ucapkan terimakasih kepada para donatur Sumber yang sudah menyisikan dana untuk program beasiswa serentak di 14 sekolahan yang kita mulai hari ini,” ucapnya. (iloeng)
Jangan Lupa Tinggalkan Komentar dan Share Artikel Ini. Tks