Inforohil.com, Ujung Tanjung – Tiga kecamatan di Rokan Hilir mengalami Kebakaran Lahan dan Hutan (Karlahut), yakni kecamatan Tanah Putih, Tanah Putih Tanjung Melawan dan Pujud. Polisi dari Sektor masing-masing dan dari unsur lainnya, terus berupaya memadamkan api.
Berdasarkan data yang diterima dari Mapolres Rokan Hilir (Rohil), titik api yang terjadi di kecamatan Tanah Putih masih di wilayah Kepenghuluan Momogi, tepatnya di Jl. Koperasi RT 02 RW 03 Dusun Rokan Jaya, dengan Titik koordinat : Lat 1.64510 Long 101,248398.
“Lahan yang terbakar merupakan lahan gambut dengan luas sekira 50 Hektar, pemilik lahan masih dalam lidik,” terang Kasubag Humas Polres Rohil AKP Ruslan dalam keterangannya, Jumat (6/4) malam kemarin.
Sementara di Tanah Putih Tanjung Melawan, titik api itu muncul di Kepenghuluan Labuhan Papan dengan Titik koordinat, N : 1°39’11.9″ E : 101°14’07.1″ dan luas lahan yang terbakar sekira 40 Hektare, dan kondisi lahan Tanah Gambut dan Hutan belukar.
“Di Lokasi lahan yang terbakar, sudah dilakukan pemasangan Police Line di lokasi dengan titk koordinat, N : 1°39’14.3″, E : 101°14’11.9″, pemilik lahan masih dalam lidik,” terang AKP Ruslan.
Sementara itu, untuk wilayah Pujud, titik api terjadi Kelurahan Pujud Selatan dengan Titik Kordinat : N” 1.359 E” 100.359 dengan Luas terbakar : 10 Hektare dan kondisi lahan : Tanah Gambut dan tanaman sawit.
Adapun pemilik lahan 10 Hektare tersebut masing milik, Pa De, Alamat Kep. Sungai Tapah dengan luas 2 Hektare, Skadi, alamat Kab. Rohul (2 Ha),Tumorang, Alamat DK 2 Kab. Rohul (2 Ha), B. Manurung Alamat Kep. Kasang Bangsawan Muda (3 Ha) dan Naga, Alamat Kab. Rohul (1 Ha).
Oleh karenanya, lanjut Ruslan,dari tiga wilayah yang terdeteksi titik api, sudah dilakukan upaya pemadaman oleh Tim Karlahut masing-masing Polsek jajaran. “Hingga sore harinya, titik api berhasil dipadamkan dengan menyisakan titik asap. Namun, jika kondisi angin cukup kencang, tidak menutup kemungkinan api akan muncul kembali,” tandasnya. (iloeng)
Jangan Lupa Tinggalkan Komentar dan Share Artikel Ini. Tks