Inforohil.com, Balai Jaya – Untuk mengantisipasi penularan covid-19, Danpos Balai Jaya Koramil 03/Bgs Kodim 0321/Rohil bagi-bagi masker di depan pos PPKM.
Giat itu dipimpin langsung oleh Danpos Balai Jaya, Pelda S Manurung di Pos PPKM Kepenghuluan Pasir Putih Utara Kecamatan Balai Jaya Kabupaten Rokan Hilir, Kamis (05/08/2021).
Pada kesempatan itu, Danpos yang didampingi aparat pemerintah desa juga menegur masyarakat yang tidak mematuhi Protokol Kesehatan (Prokes) utamanya masker.
Dandim 0321/Rohil Letkol Arh Agung Rakhman Wahyudi SIP MIPol melalui Danramil 03/Bgs Kapten Inf Y Mendrofa membenarkan giat tersebut.
“Masker dibagikan khususnya kepada masyarakat yang melintas yang tidak memakai masker, diharapkan bisa lebih Patuh lagi,” pungkasnya. (iloeng)