![]() |
Jagung yang baru dipanen sebelum dibagikan kepada warga sekitar Makoramil 03/Bgs, Sabtu (29/05). |
Inforohil.com, Bagan Batu – Untuk kesekian kalinya, Koramil 03/Bgs Kodim 0321/Rohil kembali panen Jagung program Ketahanan Pangan (Hanpangan).
Dan warga sekitar Makoramil ‘kecipratan‘ hasil panennya yang dibagi usai panen di lahan Demplot di belakang Makoramil 03/Bgs, Bagan Batu Kecamatan Bagan Sinembah Kabupaten Rokan Hilir, Sabtu (29/05/2021) pagi.
Kegiatan itu dipimpin Peltu S Fuad bersama dengan para Babinsa yang selanjutnya langsung membagikan hasil panen kepada tetangga warga sekitar Makoramil 03/Bgs.
![]() |
Warga sekitar Makoramil 03/Bgs yang kecipratan jagung hasil panen Ketahanan Pangan. |
Dandim 0321/Rohil Letkol Arh Agung Rakhman Wahyudi SIP MIPol melalui Danramil 03/Bgs Kapten Inf Y Mendrofa membenarkan kegiatan panen jagung tersebut.
“Selain dibagi kepada personil, hasilnya kita bagikan ke warga sekitar,” terang Danramil.
Dijelaskannya, bahwa dalam kesempatan membagi hasil panen itu, Babinsa juga mengedukasi warga agar dapat memanfaatkan lahan pekarangan rumah untuk ditanami.
“Bisa itu jenis sayuran, palawija khususnya yang umur tanamnya cepat panen, sehingga dapat meningkatkan ekonomi masyarakat,” pungkasnya. (iloeng)