Serda J Gultom saat Komsos dengan petani kacang ijo di Balam Sempurna, Balai Jaya. Rabu (11/03). (Foto: Koramil 03/Bgs) |
Inforohil.com, Bagan Batu – Dalam rangka memotivasi masyarakat desa binaan untuk bercocok tanam selain tanaman kelapa sawit yakni sayuran, Babinsa Koramil 03/Bgs Serda J Gultom melaksanakan Komsos pendampingan terhadap petani.
Komsos itu dilaksanakan di Dusun Beringin Kepenghuluan Balam Sempurna, Kecamatan Balai Jaya, Kabupaten Rokan Hilir (Rohil), Rabu (11/03/2020).
Danramil 03/Bgs Kapten Inf Y Mendrofa kepada awak media mengatakan bahwa pada Komsos itu, Serda J Gultom membantu menggemburkan tanah dan membersihkan tanaman kacang ijo milik keluarga bu Suryani di lahan miliknya.
Dikatakan Danramil, dengan dilaksanakannya pendampingan itu bertujuan untuk memotivasi masyarakat khususnya bu Suryani bahwa untuk menambah sumber ekonomi keluarga, tidak hanya dengan berkebun kelapa sawit semata.
“Dan terbukti, dengan bercocok tanam palawija juga bisa membantu pendapatan ekonomi keluarga. Bahkan tidak memerlukan lahan yang luas, dengan luas dalam hitungan rante saja, bisa menghidupi keluarga,” kata Danramil.
Dimana, lanjut Mendrofa lagi, bercocok tanam palawija juga merupakan salah satu program pemerintah dalam ketahanan pangan yang terus digalakan terutama di tingkat desa.
Dan oleh karenanya, Danramil sangat mendukung program pendampingan yang dilakukan anak buahnya terhadap warga dalam mengelola tanah bercocok tanam palawija.
“Dengan kehadiran Babinsa, juga diharapkan agar lebih mengetahui permasalahan warga desa binaannya, sehingga nanti dapat berkoordinasi dengan pihak terkait apa yang menjadi kendala warga dalam bercocok tanam,” tandasnya. (iloeng)
Jangan Lupa Tinggalkan Komentar dan Share Artikel Ini. Tks