![]() |
Kapolsek Bagan Sinembah Kompol H Asmar saat menyuapkan kue Tart sebagai bentuk ungkapan selamat HUT TNI ke 74 kepada Danramil 03/Bgs Kapten Inf Y Mendrofa. |
Inforohil.com, Bagan Batu – Camat dan Kapolsek Bagan Sinembah ucapkan HUT TNI ke 74 kepada Danramil 03/Bgs dan turut meramaikan. Sabtu (5/10) di halaman Makoramil 03/Bgs, jln Jenderal Sudirman Bagan Batu, Kecamatan Bagan Sinembah, Rokan Hilir (Rohil).
Danramil 03/Bgs Kapten Inf Y Mendrofa mengucapkan terimakasih kepada camat dan kapolsek yang turut meriahkan HUT TNI bersama keluarga besar Koramil 03/Bgs.
Selain mengucapkan selamat HUT TNI, Camat Bagan Sinembah Sakinah SSTP Msi dan Kapolsek Kompol H Asmar juga menyuapkan kue Tart kepada Danramil secara bergantian.
“Terimakasih atas ucapan dan kedatangan bu camat dan kapolsek beserta jajaran, ini menunjukkan bahwa kami (Upika, red) hubungannya sangat baik,” ujarnya.
Danramil pun berharap dengan bertambahnya usia TNI ke 74 ini akan selalu setia menjaga wilayah teritorial di masing-masing satuan, terkhusus wilayah Koramil 03/Bgs meliputi Bagan Sinembah, Balai Jaya, Bagan Sinembah Raya dan Simpang Kanan.
“Begitu juga dengan hubungan antar Upika yang selalu kompak dalam melaksanakan tugas guna kemajuan kecamatan agar dapat bersaing dengan kecamatan lainnya,” harapnya.
Senada, Sakinah dan Kompol H Asmar kepada inforohil.com menyampaikan bahwa kehadiran mereka dan jajaran sebagai bentuk mempererat tali silaturrahmi antar Upika Bagan Sinembah.
Dimana kedepannya, lanjut kapolsek, sinergitas TNI-Polri dan pemerintah kecamatan kedeannya tetap solid dan kompak dalam menjalankan tugas.
“Sekali lagi, kami ucapakan selamat ulang tahun untuk TNI khususnya keluarga besar Koramil 03/Bgs,” ucap keduanya.
![]() |
Foto bersama TNI-Polri dan Camat Bagan Sinembah. |
Pantauan di lokasi, selain camat dan Kapolsek Bagan Sinembah beserta jajaran, turut hadir Ps Kapolsek Simpang Kanan Iptu Syafyandra SH. Acara yang dikemas sederhana juga tampak dihibur musik keyboard. (iloeng)