![]() |
Tim gabungan pemadaman Karlahut di Rantau Panjang Kiri, Kubu Babusalam. |
Inforohil.com, Kubu – Meski titik api yang muncul di Kepenghuluan Rantau Panjang Kiri Kecamatan Kubu Babusalam sulit dijinakkan, Babinsa Koramil 04/Kubu dan tim gabungan pantang menyerah padamkan Karlahut. Kamis (12/9).
Danramil 04/Kubu Kapten Inf Alfarisi kepada wartawan menyampaikan bahwa tim gabungan itu terdiri dari TNI-Polri, SRL, Manggala Agni dan masyarakat.
“Meski cuaca panas terik dan api sulit dijinakkan, tim tetap semangat padamkan Karlahut,” kata Alfarisi.
Dikatakan Danramil, titik api yang membakar lahan itu belum diketahui siapa pemiliknya dan untuk urusan itu, pihak kepolisian sudah melakukan penyelidikan.
“Kita serahkan saja soal itu ke Polisi, mudah-mudahan pihak kepolisian dapat mengungkap dan menetapkan tersangka pelaku pembakar,” pungkasnya.
Danramil berharap, kebakaran lahan dan hutan ini menjadikan pelajaran bagi kita semua khususnya para petani sawit agar tidak membuka lahan dengan cara dibakar.
“Sudahlah, jangan terulang lagi bencana kebakaran lahan ini, sebab dampaknya kemana mana bahkan kabut asap sampai ke negara tetangga,” tukasnya.
Dan pada kesempatan itu, tim gabungan pemadaman Karlahut terus melakukan upaya pemadaman dan pendinginan di lokasi. Panas terik dan asap yang menyengat pun tidak menjadi halangan untuk melaksanakan tugas mulai tersebut. (iloeng)