Inforohil.com, Bagansiapiapi – Hampir seluruh kecamatan di Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) telah selesai melaksanakan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang). Diharapkan, hasil dari Musrenbang tersebut Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rohil dapat memprioritaskan pembangunan infrastruktur jalan khususnya diwilayah terisolir.
Demikian hal itu ditegaskan Wakil Ketua DPRD Rohil Abdul Kosim, Kamis (22/2) saat ditemui di ruangan kerjanya. Hal itu ditegaskannya, mengingat beberapa wilayah di Rohil masih banyak jalan yang terisolir dan belum bisa dilalui kendraan roda empat.
“Kami menghimbau seluruh perangkat peserta Musrenbang maupun pejabat agar memprioritaskan infrastruktur jalan. Yang paling penting saat ini daerah terisolir, kita minta eksekutip perhatikan daerah teriolisr itu karena pembangunan jalan banyak yang belum maksimal,” papar pria yang akrab disapa Akos ini.
Politisi Gerindra ini mencontohkan, seperti dikecamatan Pasir Limau Kapas (Palika) misalnya. Wilayah yang dominan masyarakat mata pencahariannya nelayan dan petani ini masih merasa kesulitan untuk menjual hasilnya keluar.
Beberapa desa di Palika, masih banyak jalan yang belum bisa dilalui kendraan roda empat. Akibatnya, hasil jual para petani maupun nelayan menjadi sangat murah. “Otomatis pendapatan masyarakat penurun karena harga jual jauh lebih murah,” pungkasnya.
Adanya permintaan anggota DPRD Rohil asal Palika ini bukan tanpa alasan. Menurut dia, perlunya pembangunan wilayah terisolir khususnya di Palika, hal itu juga akan sejalan dengan visi misi Rohil yang ingin menjadikan kawasan industri hilir.
“Sebelum APBD di bahas, RKPD harus menyusun program untuk mewujudkan visi misi itu tadi. Kalau bicara menjadikan kawasan industri, kawasan tersebut harus dapat porsi yang lebih dari daerah yang lain,” tandasnya. (Gabe)
Jangan Lupa Tinggalkan Komentar dan Share Artikel Ini. Tks