• Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Kode Perilaku Perusahaan Pers
  • Disclaimer
  • Privacy Policy
  • Kontak
INFOROHIL.COM
  • Home
  • Nasional
  • Riau
  • Pemerintah
  • Politik
  • Hukrim
  • Lingkungan
  • Peristiwa
  • Opini
No Result
View All Result
  • Home
  • Nasional
  • Riau
  • Pemerintah
  • Politik
  • Hukrim
  • Lingkungan
  • Peristiwa
  • Opini
No Result
View All Result
INFOROHIL.COM
No Result
View All Result
Home Pilkada

Survei Pilkada Rokan Hilir, Afrizal Sintong-Setiawan Diprediksi Menang Telak

29 Oktober 2024
0
SHARES
0
VIEWS
Share on FacebookShare on TwitterShare on Whatsapp

Inforohil.com, Bagansiapiapi -Andalas Research Consulting (ARC) kembali merilis hasil survei terbaru bulan Oktober. Survei terbaru ini menyasar untuk pilkada Rokan Hilir, Riau.

Peneliti senior ARC, Nursal mengatakan bahwa hasil survei bulan Oktober ini menunjukkan hasil dimana incumbent unggul telak terhadap pesaingnya, Minggu (27/10).

“Paslon Afrizal Sintong yang merupakan incumbent berpasangan dengan Setiawan unggul jauh terhadap Paslon Bistaman-Jhony Charles. Dalam survei terbaru kami, Paslon Nomor urut 1 ini meraih 48,8% suara, sedangkan Paslon nomor urut 2 hanya meraih 29,3% suara,” terangnya.

Dengan menggunakan metode Multistage Random Sampling yang mengukur tingkat keterkenalan Paslon menurut Nursal, Afrizal Sintong-Setiawan mampu menjaga momentum kinerja yang telah di lakukan selama menjabat.

“Keunggulan ini tentunya merupakan efek kinerja bagus yang dilakukan oleh incumbent selama menjadi kepala daerah. Masyarakat juga menilai bahwa Afrizal Sintong harus melanjutkan serta menuntaskan program-program yang dirasakan betul oleh masyarakat kembali. Tentunya hal ini menjadi sinyal bahwa masyarakat ingin Afrizal Sintong kembali memimpin daerah berjuluk seribu kubah ini,” jelas Nursal.

Nursal juga membeberkan bahwa pemilih yang masih ragu-ragu terhadap pilihannya cukup tinggi.

“Jumlah pemilih yang masih ragu-ragu atau belum menentukan pilihan sesuai hasil survei kami cukup tinggi, yaitu sebesar 21,9%. Tentunya, ini jadi hal yang tidak bisa dipandang sebelah mata. Baik Paslon nomor 1 maupun Paslon nomor 2, harus mampu mengkondisikan pemilih ini, karena juga akan cukup berpengaruh terhadap perolehan jumlah suara kelak. Apalagi bagi Paslon incumbent yang posisinya sejauh ini sangat bagus, jika mampu mempertahankan hasil ini sampai pemilihan, diprediksi akan kembali duduk sebagai Bupati,” paparnya lagi.

Dalam survei yang dilakukan sejak 2-15 Oktober ini, jumlah responden mencapai 660 dengan tingkat kepercayaan mencapai 97,5% serta margin of error sebesar +/- 2,5%.

(Rls)

ShareTweetSend
Previous Post

PHR Tingkatkan Kapasitas Pemuda Lewat Pelatihan Juru Las

Next Post

PHR Dukung Program Perhutanan Sosial Desa Siarang Arang Rohil

Next Post

PHR Dukung Program Perhutanan Sosial Desa Siarang Arang Rohil

Kabar Terbaru

Bupati Rohil Canangkan Gerakan Rohil Menanam, Targetkan 2.000 Pohon Penghijauan

31 Desember 2025

Bikin Resah Masyarakat, Residivis Pencuri Sawit Rozi Putra Diciduk Polsek TPTM

29 Desember 2025

Warga “Sulap” Jalan Rusak Jadi Lokasi Rekreasi Dadakan, Pemerintah Diminta Tidak Tutup Mata

28 Desember 2025

SSB Almajidiyah Bagan Batu Wakili Indonesia dalam Ajang Internasional di Malaysia

26 Desember 2025

Bangko Pusako Angkat Piala Juara Umum MTQ ke-XX Tingkat Kabupaten Rokan Hilir Tahun 2025

21 Desember 2025

Kapolres Rohil Cek Stok BBM di Dua SPBU, Pastikan Pasokan Aman Selama Operasi Lilin 2025

20 Desember 2025
INFOROHIL.COM

Copyright ©2021 InfoRohil.com. Developed with 💙 by webee

  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Kode Perilaku Perusahaan Pers
  • Disclaimer
  • Privacy Policy
  • Kontak

Follow Us

No Result
View All Result
  • Home
  • Nasional
  • Riau
  • Pemerintah
  • Politik
  • Hukrim
  • Lingkungan
  • Peristiwa
  • Opini

Copyright ©2021 InfoRohil.com. Developed with 💙 by webee